Asal Suara Sangkakala

Baru-baru ini di daerah tertentu di Kanada, Amerika, Polandia, Jerman dsb orang mendengar bunyi aneh seperti bunyi ribuan trompet atau bunyi gaung yang cukup lama (beberapa menit).
Bunyi seperti ini pernah bikin heboh di tahun 2012 (yang katanya pertanda hari kiamat menurut kalender Maya). Sumber bunyinya ada yang mengatakan berasal dari luar angkasa seperti radiasi elektromagnetik, sinyal alien, gerakan planet-planet, bunyi sangkakala malaikat menjelang kiamat dsb.
Saya sulit percaya kalau bunyi itu berasal dari luar angkasa (diluar atmosfir bumi). Di luar angkasa yang hampa udara, bunyi tidak bisa merambat.
Saya lebih percaya kalau sumber bunyinya ada di bumi (termasuk atmosfir bumi).
Sumbernya bisa bermacam-macam (karena terjadinya didaerah yang berbeda-beda kondisinya).
Sebagian bunyi mungkin berasal dari gesekan antar lempeng bumi. Gesekan lempeng ini menimbulkan gempa bumi. Gempa bumi kecil bisa menimbulkan bunyi yang cukup keras. Ini bisa terjadi bersamaan dibeberapa tempat sekaligus. Pada kondisi tertentu bunyi ini bisa dipantulkan oleh lapisan atmosfir sehingga bagi sebagian orang, bunyi kedengaran berasal dari angkasa.
Sebagian bunyi mungkin berasal dari gesekan daun dan ranting yang tertiup angin keras atau bunyi pesawat/mesin yang sedang uji coba
Sebagian mungkin berasal dari kejadian alamiah di atmosfir bumi seperti kilat/guntur.
Tapi bisa juga bunyi tsb terjadi ketika ada gas yang hendak keluar dari celah-celah bumi (seperti kentut bumi).
Atau itu adalah bunyi tiruan yang dibuat orang untuk bikin heboh (seperti pengakuan seorang yang pernah buat bunyi tiruan ini).

Semoga Bermanfaat Ya :D

Related Posts:

0 Response to "Asal Suara Sangkakala"

Posting Komentar

Terima Kasih Telah Mengunjungi Blog Ini ...!!!
Silahkan Berkomentar Untuk Meramaikan Blog Ini ...!!!
Peraturan :
1.) Dilarang Berkata Kasar
2.) Dilarang SARA
3.) Dilarang Berjualan Di Komentar
4.) Dilarang Menuliskan Link Aktif Di Komentar

Terima Kasih ^_^